Tampilkan postingan dengan label Pertanian. Tampilkan semua postingan
Tampilkan postingan dengan label Pertanian. Tampilkan semua postingan

Minggu, 20 Desember 2020

Review BAMBU KODOK yang unik

Bambu Kodok, bambu hias yang satu ini memiliki bentuk yang unik, tak hayal kalau bambu yang satu ini di jadikan pajangan didepan rumah. Bambu kodok ini memiliki ciri:
1. Tumbuhnya tidak terlalu tinggi (kecil) jadi pas di taruh didalam pot
2. Warna daun dan batang hijau
3. Saat kecil seperti bambu biasa (belum keluar lekukan seperti kodok)
4. batang menggelembung saat sudah dewasa (bisa dilihat divideo diatas)

Bambu kodok ini untuk media tanamnya menggunakan media tanah biasa, pertumbuhannya bisa dibilang sangat lambat, karena sudah bertahun - tahun bentuknya masih seperti itu (bisa lihat divideo). untuk perawatannya sendiri, bambu kodok tidak perlu perlakuan yang kusus, cukup disiram pakai air saja. 

Untuk mendapatkan bambu kodok ini terbilang cukup sulit karena jarang banget ditemukan di pedagang bunga atau tanaman hias. kebanyakan bambu yang di perjual belikan yang jenis gading atau kuning.

Sang Landep mengucapkan Terima kasih telah membaca ulasan tentang bambu kodok ini, semoga menambah referensi tentang jenis - jenis bambu. bila tertarik dengan bambu tersebut silahkan ditawar, bila cocok kita lepas, karena cuman memiliki satu itu dan belum diperbanyak. matur nuwun

Kamis, 05 November 2020

BUNGA TELANG nama medis Clitoria ternatea

Bunga Telang merupakan tanaman hias yang kaya akan manfaatnya, bunganya yang cantik dan hidupnya merambat banyak orang yang menjadikan bunga telang sebagai hiasan di pagar halaman rumah.
Bunga telang sendiri yang di manfaatkan adalah bunganya. sebelum bunganya layu bisa di petik dan di keringkan untuk disedu dengan air panas menjadi teh, makanya didaerah ternate ada yang menyebut tanaman bunga telang ini sebagai Ternatea.
Tapi ketika anda pengen memperbanyak bunga telang ini diharapkan tidak memanen semua bunganya, bisa disisihkan bunganya untuk menjadi biji. karena salah satu memperbanyak bunga telang dengan penyemaian bijinya. seperti pada video Sang Landep itu adalah proses pemanenan biji bunga telang. dimana biji bunga telang di biarkan menguning dan kering di pohon baru di panen.

Banyaknya manfaat bunga telang, seperti yang Sang Landep rangkum dari sehatku.com sebagai berikut:
1. Meningkatkan daya ingat
Ekstrak bunga telang, terbukti meningkatkan kadar asetilkolin, dalam otak tikus. Asetilkolin adalah neurotransmitter atau zat kimia penghantar yang memegang peranan vital, dalam mengingat dan mempelajari sesuatu.
2. Mengatasi gangguan kecemasan
Dalam sebuah riset beberapa waktu lalu, para peneliti berusaha untuk melihat manfaat bunga telang, jika dikonsumsi bersamaan dengan aktivitas yoga. Hasil yang dirilis dalam jurnal Ancient Science of Life, begitu memuaskan. Bahkan, dalam satu sesi yoga saja, konsumsi bunga telang bisa mengatasi gangguan kecemasan (anxiety disorder).
3. Meringankan depresi
Dalam sebuah studi, para peneliti mengekstrak sekitar 25 senyawa phytocomp, dari ekstrak etanol dari bunga telang. Di antara beberapa senyawa yang ditemukan, ada asam linolenat dan asam palmitat, yang dipercaya bisa mengatasi gangguan mental depresi. Perlu diketahui, asam linolenat adalah asam lemak omega-3 esensial, yang bisa mengontrol kadar kolesterol dalam darah. Asam linolenat juga memiliki sifat neuroprotektif (melindungi sistem saraf pusat dari kerusakan).
Asam palmitat adalah senyawa yang mirip dengan asam linolenat. Hanya saja, asam palmitat memiliki sifat antioksidan, yang juga sudah terbukti, memiliki sifat antidepresan.
4. Mengandung antioksidan
Antioksidan adalah zat penting, yang bisa memproteksi sel sehat, di dalam tubuh. Selama ini, para peneliti berusaha untuk mencari zat antioksidan, dalam bentuk bunga atau tumbuhan, seperti dari bunga telang. Dalam sebuah studi berjudul International Journal of Pharmacy and Pharmaceutical Sciences, para peneliti menyimpulkan, ekstrak metanol yang dikandung bunga telang, sangat berpotensi untuk menjadi sumber antioksidan. Bahkan, di masa depan, manfaat bunga telang, dipercaya bisa digunakan dalam terapi, untuk mencegah atau memperlambat penyakit degeneratif. Walau begitu, masih diperlukan penelitian lebih lanjut, untuk membuktikan manfaat bunga telang, yang satu ini.
5. Menyembuhkan luka
Manfaat bunga telang lainnya adalah untuk menyembuhkan luka. Sebab, ekstrak dari biji bunga telang, mengandung flavonol glikosida. Sementara itu, ekstrak tumbuhannya mengandung senyawa fenolik. Dalam sebuah penelitian pada hewan, peneliti memberikan ekstrak biji dan tumbuhan bunga telang, secara oral maupun dioles. Hasilnya, proses penyembuhan luka pada hewan percobaan ini, meningkat secara signifikan.
Itulah sebabnya, para peneliti pecaya, bahwa manfaat bunga telang, bisa menjadi penyembuh luka yang efektif.
6. Mengurangi peradangan 
Bunga telang mengandung sekitar 51-52% asam oleat. Biasanya, asam lemak yang menyehatkan ini, ditemukan pada minyak zaitun. Beberapa studi menyatakan, asam oleat mampu mengurangi peradangan, dan memiliki efek positif, untuk mengurangi risiko terkena kanker.
7. Menyehatkan jantung
Manfaat bunga telang yang sangat penting ini, dipercaya bisa mengatasi penyakit kolesterol tinggi (hiperlipidemia). Itulah sebabnya, bunga telang dipercaya mampu menyehatkan jantung. Dalam sebuah studi pada hewan, bunga telang bisa menurunkan kadar trigliserida cukup signifikan. Bahkan, jumlah kolesterol total dan gula darah pun berkurang. Lebih dari itu, kolesterol baik (HDL), justru mengalami peningkatan.
8. Berpotensi mengatasi gejala diabetes
Dalam sebuah penelitian pada hewan uji, dibuktikan bahwa kembang telang dapat mengontrol penyerapan gula dalam darah, sehingga dapat menjaga kestabilan gula darah pada pasien diabetes. Namun, tentu saja masih dibutuhkan penelitian lebih lanjut untuk membuktikan manfaat kembang telang ini!
Sebelum mencobanya, ada baiknya Anda berkonsultasi dulu dengan dokter. Sebab, riset untuk menggali manfaat bunga telang, masih terbatas pada penelitian hewan saja. Penelitian pada manusia, untuk membuktikan manfaat bunga ini, masih diperlukan.

Rabu, 04 November 2020

BAMBU HIAS GADING / kuning

Siapa yang tidak mengetahui bambu gading, terutama orang - orang desa seperti Sang Landep . Bambu gading yang penuh misteri dan mitos di jaman saya kecil. Dulu saat Sang Landep  masih kecil sering di takut - takuti ketika ketemu dengan Bambu gading.
Yang katanya rumah para demit atau hantu. Banyak dari kita kalau ketemu bambu gading yang besar sering bulu kuduk merinding.  Entah itu mitos atau fakta saya sendiri juga kurang tau. 

Tapi pada kesempatan kali ini Sang Landep  tidak membahas bambu gading yang besar, melainkan Bambu hias gading atau kuning. 
Seperti foto bambu hias gading yang saya ambil di RS Moewardi solo itu, kelihatan sangat cantik menghiasi sepanjang pinggir jalan menuju lokasi parkiran.
Bambu yang ditanam rapi dalam kotak - kotak box semen itu terlihat sangat terawat. Bahkan sampai di tumbuhi lumut hijau yang menambah kesan tersendiri ketika kita lihat di bawah bambu. 

Warna yang sangat nyentrik dan tahan terhadap sinar matahari membuat bambu hias gading ini sangat menawan. Apalagi di saat sela - sela menunggu antrian, kita bisa menikmati keindahan bambu gading ini di RS Moewardi Solo. 

BAGAIMANA CARA MENANAMNYA??? 
untuk bambu sendiri merupakan tanaman yang cukup mudah untuk di perbanyak atau di tanam. Temen - temen tinggal memotong anakan atau bambu dengan menyisakan bonggol yang ada akarnya. Setelah didapat tinggal memindahkan kemedia tanam. 

BAGAIMANA CARA MERAWATNYA???
Bambu hias gading cukup mudah merawatnya, karena tanaman ini tahan terhadap sinar matahari jadi temen - temen tinggal menyiram bambu hias ketika tanahnya terlihat agak kering. Untuk pemberian pupuk secukupnya saja, karena tidak ada perlakuan khusus.


Selasa, 03 November 2020

TIKUS TIKUSAN atau Drynaria Quercifolia penanaman setelah 2 minggu lebih

TIKUS TIKUSAN atau Drynaria Quercifolia Merupakan tumbuhan paku pakuan yang menempel di batang pohon. Di daerah lain juga ada yang menyebutnya tanaman kepala tupai. 

KENAPA DI PANGGIL TIKUS TIKUSAN ATAU KEPALA TUPAI? 
Paku pakuan ini di beri nama seperti itu karena pada batangnya menyerupai hewan tersebut. Berwarna kecoklatan dengan ada serabut seperti bulu yang menyelubungi batangnya membuat tampak seperti tikus atau tupai. 

KARAKTERISTIK TIKUS TIKUSAN atau Drynaria Quercifolia
Tanaman ini tumbuh subur menempel di pohon - pohon besar. Dengan sifat tumbuhnya yang menempel tidak heran kalau tanaman ini juga dikatakan hama pada pohon. Ditambah tanaman ini tidak memiliki bunga dan tubuh nya terdapat bulu - bulu coklat kelihatan juga seperti ulat bulu, jadi banyak yang geli melihatnya.

APAKAH BISA DI BUDIDAYAKAN? 
Untuk saat ini Sang Landep baru proses memcoba untuk di budidayakan. Seperti yang terlihat di video, kondisi setelah 2 minggu penanaman TIKUS TIKUSAN atau Drynaria Quercifolia masih kelihatan segar. Tapi besok kita lihat lagi perkembangan nya.  Jadi jangan lupa untuk subscribe chanel youtube Sang Landep supaya dapat update terus di dunia tanaman. 

Jumat, 23 Oktober 2020

Tanaman ROSEMERY si penyedap masakan

Rosemery merupakan tanaman penyedap untuk masakan.  Rosemery ini tidak asing bagi mereka yang suka masak daging, karena tanaman ini sering di tambahkan atau di taburkan saat memasak daging. 
Untuk rosemery sendiri yang digunakan adalah daunnya.  
Daun rosemery bisa di taburkan utuh atau bisa di cincang dulu tergantung selera. 
Baunya yang khas membuat Olahan yang di kasih rosemery bisa menambah daya tarik sendiri. 
Rosemery sering di gunakan saat memasak daging pada saat di buat steak atau barberque. 

Kamis, 22 Oktober 2020

Donakarmen aglonema ku diserang kutu putih

Selamat datang di Website Watonsinau.work. 
Kalian pasti pada tau dong dengan bunga yang satu ini yang lagi naik daun pada masa pandemi covid-19 / corona.  
Yups..  Bunga ini adalah Aglonema, tanaman ini menyuguhkan indahnya warna warna pada Daunnya, bahkan jenisnya banyak banget sampai kadang bingung membedakannya. 
Salah satu yang akan saya bahas kali ini adalah aglonema donakarmen. Bunga ini memiliki ciri yang unik yaitu ada warna kemerahan di tulang tengah daunnya (Bisa di lihat di video diatas) dan ada bercak - bercak putihnya. 
Donakarmen di tempat saya ada 3 pot besar dan semuanya rimbun - rimbun dan banyak anakannya. Rencana saya akan pisahkan dan kita akan bagi - bagi untuk subscriber Sang Landep  yang beruntung.  
Tapi saat review kemaren ternyata di batang tengah banyak banget kutu putih nya. Tapi jangan kuwatir karena penanganan hama tersebut cukup mudah yaitu tinggal di semprot pakai detergen nanti kutu putih tersebut akan mati. 

Rabu, 21 Oktober 2020

Penyelamatan Baby Sun Rose

Baby sun rose merupakan tanaman hias yang banyak di sukai karena indahnya kelopak bunga. 
Bunga ini ada rose nya ata nama mawar dikarenakan bunganya ini mekar seperti mawar.  Dan dikatakan baby karena bentuknya yang sedikit lebih kecil dari bunga mawar. 
Bunga baby sun rose ini sekarang banyak banget dijumpai di pedagang tanaman hias karena mudah di budidayakan dan warnanya yang indah.  
Baby sun rose biasanya di tanam di pot yg menggelantung karena tanaman ini memiliki tubuh yang menjalar. Jadi ketika tanaman digantung akan kelihatan lebih indah dengan bunga yang menjulur kebawah. 

Dalam video diatas ada kejadian baby sun rose saya rusak karena di rumah ada hajatan,  selama 1 minggu tanaman dibiarkan dan ketumpuk tanaman lain di kebun.  Sehingga tanah yang di dalam pot tumpah bahkan batang baby sun rose ada yang patah. 
Karena karasteritik tanaman ini mudah tumbuh.  Sudah 3 minggu lebih setelah video di buat tanaman baby sun rose mulai pulih kembali.

Review PHILODENDRON ECENG GONDOK

Terima kasih telah berkunjung di Website Watonsinau.work. pada kesempatan kali ini saya akan membahas tanaman hias yang mirip dengan anggrek kalau kejauhan yaitu Philodendron Enceng Gondok. 
Tanaman ini memiliki bentuk gelembung di dekat daunnya, maka tidak heran kalau tanaman ini di sebut Enceng Gondok.  Karena pada daunnya menggelembung seperti enceng gondok. 

Kalau di lihat dari karakteristik pada daunnya yang tumbuh akar, seharusnya untuk memperbanyak bisa lewat teknik cacah batang dengan di sisakan satu daun tiap cacahannya. 

Tapi sampai sekrang belum saya coba untuk teknik cacah ini.  Mungkin dilain kesempatan saya akan coba perbanyak lewat teknik cacah ini.  Jadi jangan lupa untuk subscribe chanel youtube Sang Landep supaya tidak ketinggalan koleksi tanaman hiasnya

TANAM DAUN MINT DARI BOTOL KE MEDIA

Rasa mint sering kali kita jumpai bahkan hampir setiap hari kita merasakan mint. Aktifitas yang pasti ada mint nya adalah saat gosok gigi, disetiap pasta gigi sering ada rasa mint nya. 
Sedangkan Daun mint segar sering kita jumpai pada minuman, karena daun mint dapat menambah rasa segar pada minuman tersebut. 
Pada kesempatan kali ini saya membuat video tentang pemindahan daun mint dari botol. 

Mengapa harus di pindah botol dulu??

Fungsi saya saat memperbanyak daun mint taruh botol dulu adalah supaya daun mint tersebut tumbuh akar dulu, setelah tumbuh akar yang lumayan banyak baru kita pindahkan ke media tanam. 

Bagi anda yang pengen tanam daun mint jangan khawatir, Sang Landep akan segera mengadakan bagi - bagi tanaman daun mint geratis bagi subcriber Sang Landep yang beruntung. 

Jadi biar tidak ketinggalan jangan lupa untuk subscribe chanel youtube Sang Landep biar dapat kesempatan untuk mendapatkan tanaman yang anda inginkan.

Senin, 12 Oktober 2020

Penyelamatan Tanduk Rusa yang terbuang


Penyelamatan tanaman tanduk rusa. Kali ini saya berbagi apa yang saya lihat dan kudapat saat bapak tukang ambil sampah lewat, sepintas terlihat hijau - hijau tanaman diatas bak sampahnya. Secara otomatis saya panggil dan meminta tanaman tanduk rusa tersebut.

Setelah saya dapatkan dan saya chek bagusnya di tempel atau digantung??

Akhirnya saya milih untuk di gantung karena di lihat dari model tanamannya sudah bentuk bulat. Tanpa pikir panjang saya ambil perlengkapan yang di perlukan yaitu:
1. Kawat bekas kabel telpon
2. Tang buat potong kawat
3. Paku untuk gantungan

Setelah semuanya tersedia langsung saya ukur kawat yang di perlukan dan model gantungnya.

Ikat semua pangkal tanduk rusa dengan baik dan benar lalu siap untuk di gantung.

Rabu, 07 Oktober 2020

Banyak Manfaat Jahe ( Ginger ) dan Mudah menanamnya

 Jahe sebenarnya tanaman yang sangat mudah tumbuh, mengapa demikian? karena klo pengen menanamnya kita tinggal meletakkan rimpang jahe ke tanah, kurang lebih sekitar setengah bulan tunas - tunas jahe akan tumbuh. Sebelum banyak tanaman beton atau pondasi rumah - rumah, tanaman jahe sering kali kita jumpai di kebun - kebun perkarangan warga. Karena banyak akan manfaatnya, contohnya saja saya ketika batuk - batuk membuat minuman jahe yang di tambahkan kencur dan madu.

Jahe (Ginger)
Sumber gambar: https://images.app.goo.gl/1jBpaueHoAM6w5Fu9

Masih banyak lagi manfaat jahe seperti yang saya rangkum dari laman hallosehat.com  sebagai berikut:

1. Mengatasi masalah pencernaan
Jahe merupakan salah satu bahan alternatif untuk memperlancar sistem pencernaan. Kandungan phenolic dalam jahe berfungsi untuk meredakan gejala iritasi gastrointestinal, menstimulasi air liur, mencegah terjadinya kontraksi pada perut, hingga membantu pergerakan makanan dan minuman selama berada di pencernaan. Jahe juga disebut sebagai carminative, suatu substansi yang dapat membantu mengeluarkan gas berlebih yang ada di sistem pencernaan Anda. Masalah pencernaan seperti kolik dan dispepsia dapat diatasi dengan jahe.

2. Mengurangi mual
Manfaat jahe dapat meredakan mual yang disebabkan oleh morning sickness, vertigo, maupun efek samping pengobatan kanker. Anda dapat memakan jahe secara mentah atau menjadikanya minuman, jahe dalam bentuk permen juga dapat bekerja dengan baik terutama dalam mengatasi mual yang diderita ibu hamil.

3. Mengurangi rasa sakit
Suatu penelitian yang dilakukan di University of Georgia menyatakan bahwa konsumsi suplemen jahe setiap hari dapat mengurangi sakit-sakit otot yang diakibatkan oleh berolahraga hingga 25%. Manfaat jahe juga dapat mengurangi sakit akibat dysmenorrhea, rasa sakit pada saat menstruasi. Dalam suatu penelitian, disebutkan bahwa 60% wanita merasa rasa sakit yang dikarenakan oleh menstruasi berkurang setelah mengonsumsi jahe.

4. Membantu proses detoksifikasi dan mencegah penyakit kulit
Jahe merupakan salah satu jenis makanan yang disebut diaphoretic, manfaat jahe juga dapat memicu keluarnya keringat. Pengeluaran keringat bermanfaat bagi Anda terutama saat Anda sedang demam atau flu. Selain membantu proses detoksifikasi, berkeringat juga ternyata dapat melindungi Anda dari mikroorganisme yang dapat menyebabkan infeksi pada kulit. Para ahli meneliti sejenis protein yang disebut dermicidin, diproduksi pada kelenjar keringat dan berfungsi melindungi tubuh dari bakteri seperti E. coli, staphylococcus aureus, serta jamur yang dapat menyebabkan penyakit kulit.

5. Melindungi Anda dari kanker
Salah satu kandungan dalam manfaat jahe yang berperan dalam mencegah kanker adalah gingerol, phytonutrient dalam jahe yang juga memberikan rasa pada jahe yang unik. Gingerol dapat mencegah pertumbuhan sel kanker usus besar. University of Minnesota melakukan percobaan kepada sekelompok tikus, pada kelompok yang diberi gingerol terdapat 4 tikus yang mengalami tumor usus besar, sementara pada kelompok yang tidak diberi gingerol terdapat 13 tikus yang mengalami pertumbuhan tumor. Sampai pada hari ke 49 penelitian, seluruh tikus yang tidak diberi gingerol akhirnya disuntik mati karena pertumbuhan tumornya sudah terlalu besar, sementara pada tikus yang diberi gingerol ukuran tumornya setengah dari ukuran tikus yang disuntik mati.

Peneliti yang sama kemudian menguji apakah selain mencegah pembentukan tumor, gingerol juga dapat mencegah penyebaran dan mengurangi tingkat keparahan sel tumor. Penelitian tersebut memberikan hasil positif. Gingerol dinilai mampu mencegah penyebaran dan bertambah parahnya sel tumor yang sudah tidak dapat dioperasi.

6. Anti peradangan
Gingerol ternyata juga bersifat anti-inflamatori. Hal ini menjelaskan mengapa mereka yang menderita penyakit persendian seperti osteoarthritis dan rematik melaporkan berkurangnya rasa sakit setelah mengonsumsi jahe secara teratur. Mengonsumsi jahe tidak hanya mengurangi rasa sakit tetapi juga mengurangi pembengkakan pada bagian yang sakit. Jahe diperkirakan dapat menghambat komponen yang berperan dalam proses inflamatori dalam tubuh seperti sitokin, kemokin, kondrosit, dan leukosit.

itu tadi beberapa manfaat jahe yang kami rangkum dari hallosehat.com jangan lupa kunjungi laman tersebut dan salam sehat selalu.

Rabu, 30 September 2020

NGERII Harganya nyampai puluhan juta si monstera janda bolong variegata

 Memang permainan di tanaman hias ini tidak ada habisnya, akhir-akhir ini muncul si janda bolong yang melejit harganya, tidak tanggung-tanggung harganya ada yang mencapai puluhan juta. kalau anda penasaran dan pengen tahu tentang janda bolong yang satu ini? Baca sampai akhir..

APA ITU Monstera Janda Bolong Variegata???
kita cuplik dari laman  Klikhijau.com "Monstera termasuk dalam keluarga araceae, yang juga termasuk lili perdamaian dan lili calla. Tanaman ini juga merupakan kerabat dari pothos dan philodendron. Ada 22 spesies monstera yang berbeda di luar sana dengan beberapa varietas berbeda di dalam spesies tersebut, seperti varietas beraneka ragam. Monstera deliciosa adalah varietas paling umum yang akan Anda temukan di rumah dan di pembibitan lokal dan sejauh ini merupakan jenis hias paling populer."

Jadi ada sekitar 22 jenis spesies monstera gais dan saat ini yang lagi menjadi bintangnya adalah MONSTERA Variegata " JANDA BOLONG / Janbol ". si janbol ini memiliki ciri-ciri sebagai berikut:
1. yang pasti dan jelas terlihat sesuai namanya yaitu mempunyai lubang atau bolong di daunnya
2. terdapat 2 warna dalam 1 daunnya yaitu warna putih dan hijau

supaya tambah jelas berikut penampakan fotonya:
sumber gambar: https://images.app.goo.gl/F9B1iRfsYVZTvpG59

berikut harga janda bolong di tokopedia.

bisa di lihat bersama harganya dari beberapa spesies monstera, yang menjadi primadona si janda bolong mencapai puluhan juta rupiah, bisa kaya mendadak yang sudah memilikinya.



Rabu, 02 September 2020

Tanam cangkokan bunga Cempaka Gondok



Salam Watonsinau, kali ini saya berbagi tanam cangkokan cempaka gondok yang umur cangkokannya sekitar 1 bulan. untuk lebih detailnya bisa lihat video di chanel youtube sang landep.



jangan lupa subscribenya, Matur Nuwun


Senin, 04 Mei 2020

Tanam Tomat Super Keren dengan Hidroponik

Mengenal Tanaman Hidroponik dari bibitbunga.com

Berbagai jenis tanaman kini dapat dibudidayakan dengan cara hidroponik, antara lain cabaisayuranmelonsemangkaterongjeruktomat, dan masih banyak lagi. Cara ini sangat mudah dan cocok bagi Anda yang ingin berbisnis di dunia pertanian, namun tidak memiliki lahan tanah yang memadai. Atau bisa juga teknik hidroponik ini dijadikan sebagai alternatif bagi Anda yang tidak ingin terjun langsung ke lahan tanah karena berbagai alasan, misalnya tidak ingin kotor, takut cacing, takut ulat, tidak tahan panas matahari saat berada di ladang pertanian, dan lain sebagainya.
Teknik Dasar Hidroponik
Teknik hidroponik ini secara umum memiliki dua teknik dasar, yaitu hidroponik menggunakan media dan hidroponik menggunakan larutan. Hidroponik itu sendiri merupakan suatu teknik holtikultura dimana petani menggunakan media lain selain tanah untuk bertani. Media yang umumnya digunakan adalah air atau larutan yang bernutrisi bagi tanaman. Atau bisa juga menggunakan media-media lain yang mendukung bagi tanaman hidroponik. Berikut adalah penjelasan dua teknik dasar hidroponik:
Hidroponik Larutan
Yaitu teknik menanam tanaman menggunakan media berupa air atau larutan yang sudah dicampur dengan nutrisi unsur hara bagi tanaman. Nutrisi ini bertujuan agar tanaman segera tumbuh, besar, dan berbuah meskipun tidak ditanam di lahan tanah.

Hidroponik Media
Yaitu teknik hidroponik yang menggunakan media lain selain tanah atau larutan yang juga dapat menyokong pertumbuhan tanaman meskipun tidak ditanam di lahan tanah. Media hidroponik yang dapat digunakan antara lain sabut kelapa, arang, pecahan batu bata, pasir, serbuk kayu, dan serat mineral.
Tahap Menanam Tomat Hidroponik
Tahap bertani secara hidroponik pada umumnya memiliki tahap yang sama dengan bertani hidroponik untuk tanaman lainnya. Anda hanya perlu mengganti objek tanam saja, misalnya diganti dengan cabai, jeruk, melon, timun, dan lain-lain. Bertani hidroponik ini selain dapat memenuhi kebutuhan sayur dan buah untuk keluarga Anda, dapat juga Anda gunakan sebagai lahan bisnis untuk menambah penghasilan keluarga. Oleh karena itu, patut Anda pelajari secara detail tahap-tahap menanam tomat hidroponik.

Penyemaian Bibit Benih tomat disemai pada rockwool.
Sebelum ditanam, biji tomat harus disemai terlebih dahulu untuk dijadikan bibit tanam. Biji tomat yang telah dikeringkan ini disemai dalam wadah plastik berbentuk kotak-kotak kecil yang berisi media sekam berupa rockwool selama kurang lebih 2 bulan. Setelah 2 bulan, bibit tomat akan tumbuh sekitar 15 cm dan sudah siap untuk dipindahkan ke lahan tanam yang sesungguhnya. Lahan tanam yang digunakan dapat berupa pot atau polybag setinggi 30-35 cm yang telah diisi dengan arang sekam yang disusun berjajar.

Media Tanam
Media tanam yang harus disiapkan adalah arang sekam dari padi kering yang telah dibakar. Arang sekam ini dimasukkan ke dalam pot atau polybag sebanyak 2 kg. Letakkan pot atau polybag ini di rumah kaca, dengan jarak peletakan antar pot sekitar 30-40 cm. Hal ini bertujuan agar tanaman tomat yang tumbuh tidak saling bersinggungan satu sama lain. 

Penanaman
Penanaman dilakukan dengan memindahkan bibit yang telah disemai ke dalam polybag berisi arang sekam yang telah disediakan. Untuk meningkatkan kesuburan media tanam yang digunakan, ada baiknya jika Anda menambahkan larutan nutrisi, misalnya nutrisi AB Mix untuk tomat ke dalam media arang sekam. Usahakan saat penyiraman nutrisi pada media tanam, bagian daun tidak terkena cipratannya. Dan usahakan juga agar daun tidak menyentuh media arang sekam.
Pemeliharaan
Pemeliharaan tanaman tomat hidroponik ini sedikit berbeda dengan tanaman hidroponik pada umumnya. Karena tanaman tomat hidroponik sebaiknya diletakkan di dalam rumah kaca agar terhindar dari serangan hama maupun serangga yang merugikan. 

Pengecekan
Pengecekan pada tanaman tomat hidroponik harus dilakukan secara rutin jika ingin memperoleh hasil panen yang memuaskan. Hal tersebut dapat Anda lakukan dengan mengecek jika ada daun-daun tomat tua yang berjatuhan di media tanam, mengecek adanya serangga atau hama yang menempel pada tanaman, dan membuang tomat yang busuk.

Penyiraman
Penyiraman air pada tanaman hidroponik umumnya dilakukan bersamaan dengan pemupukan. Karena pupuk yang digunakan pada tanaman hidroponik umumnya harus dilarutkan dulu ke dalam air, sehingga menjadi larutan nutrisi. Pupuk yang digunakan harus pupuk khusus tanaman hidroponik, seperti misalnya Nutrisi AB Mix dan Lewatit HD-5. Penyiraman sebaiknya dilakukan saat suhu rumah kaca normal, yaitu pada jam 07.00 pagi dan jam 16.00 sore.
Pemanenan
Proses panen tomat hidroponik ini dapat dilakukan kurang lebih 2-3 bulan setelah masa tanam. Satu tanaman hidroponik dapat dilakukan panen sebanyak 2 kali selama rentang waktu 10 bulan. Setelah itu, tanaman harus diganti dengan bibit yang baru. Tanaman tomat hidroponik yang telah dipanen sebaiknya tidak dicuci dengan air agar tidak lekas busuk. Sebaiknya tomat hanya dilap dan dibersihkan dengan kain kering saja, dan dapat langsung disimpan atau dikemas untuk dipasarkan.Tanaman tomat yang tumbuh semakin tinggi sebaiknya diberikan penyangga berupa kayu atau besi untuk mendukung sifat tumbuhnya yang merambat.

Dapatkan juga aneka benih tomat disini dan perlengkapan hidroponik disini.

Rabu, 29 April 2020

budidaya kacang kapri (Snow Pea) lengakap beserta video

Budidaya kacang kapri ini sangat cocok di lakukan di dataran tinggi yang minim air. untuk mengetahui lebih jelasnya apa itu kacang kapri yang kita rangkum dari bibitbunga.com sebagai berikut:

Kacang kapri (Pisum sativum. L) merupakan sayuran yang tergolong dalam jenis polong-polongan, tanaman semusim yang menyerupai semak ini tingginya bisa mencapai 2 m. Tumbuhan kapri tumbuh dengan baik di dataran tinggi, tumbuh merambat sehingga memerlukan penopang dalam budidayanya. Ada dua tipe kacang kapri. Tipe yang pertama berbiji pipih (snow pea) tipe ini populer di Indonesia. Tipe kedua adalah yang berbiji bulat dikenal dengan nama snap pea. Buah ini dipanen ketika masih muda, sehingga bijinya masih berbentuk pipih dan lunak karena belum berkembang secara utuh. Kacang kapri biasa dijadikan pelengkap capcay, nasi goreng dan berbagai sayuran lainnya.

Tanaman kapri dan ercis sangat tanggap terhadap suhu. Bunga dan polong lebih rentan terhadap kerusakan akibat es. Suhu rata-rata optimum untuk pertumbuhan vegetatif adalah 13-18°C, pada suhu diatas 29°C pertumbuhan tanaman akan sulit.

Benih yang akan ditanam tidak perlu melewati proses penyemaian. Namun, akan lebih baik jika benih direndam di air selama 6-12 jam untuk merangsang hormon pertumbuhannya.Merendam biji sebelum ditanam dapat mempercepat proses pertumbuhan.
  •  Mulailah menanam dengan mencampurkan media tanam dengan pupuk kandang/pupuk kompos. Gemburkan tanah dengan cangkul. 
  • Buatlah bedengan dengan tinggi media tanam 20-30 cm, kemudian pada bedengan dibuat lubang tanam sepanjang barisan bedengan tanah. 
  • Lubangi tanah dengan kayu dengan cara tugal (melubangi dengan kayu panjang yang telah diruncingkan). Tanah yang telah digemburkan sebelumnya memudahkan untuk melubanginya. 
  • Tanamlah 2-3 biji/lubang dengan cara memasukkannya ke dalam tanah yang telah dilubangi.Tanamlah 2-3 biji pada media tanam yang telah dilubangi sebelumnya. 
  • Gunakan mulsa untuk menutupi tanaman agar pertumbuhan gulma bisa dikendalikan. 
  • Cegah hama dan penyakit menyerang tanaman dengan mengolah tanah dengan baik, masa tanam yang tepat dan drainase yang baik. 
  • Biasanya dibutuhkan tiang penopang yang ditancapkan pada media tanam. Hal ini disebabkan oleh semak-semak tempat kacang tumbuh akan dipenuhi kelopak kacang yang berat. Tiang penopang ini terbuat dari bambu yang dibelah dengan tipis atau sekarang ada tiang plastik atau munium pengganti bambu. Ikatlah dengan menggunakan tali, jangan dibuat terlalu erat. 
  • Lakukan pemupukan secara lanjut dengan menggunakan pupuk kimia N 150 kg, P2O5 190 kg dan K2O 80 kg/hektar.Ilustrasi kacang kapri yang telah tumbuh besar dan berbuah.

Itulah cara menanam/membudidayakan tanaman kacang kapri dan encis. Jika tertarik, bibitbunga.com menyediakan benih pea ambasador dan benih pea calibra yang merupakan varietas dari kacang ercis. Semoga informasi ini bermanfaat dan selamat berkebun

Selasa, 21 April 2020

Pengertian lengkap PALA (Myristica fragrans Houtt) beserta manfaatnya

sumber gambar dari beritabeta.com

Dikutip dari jurnal litbang pertanian PELUANG TANAMAN REMPAH DAN OBAT SEBAGAI SUMBER PANGAN FUNGSIONAL yang di tulis oleh Christina Winarti dan Nanan Nurdjanah menerangkan bahwa Pala adalah salah satu jenis rempah rempah yang banyak digunakan dalam industri makanan, farmasi, dan kosmetik.

Biji dan fuli pala (selaput biji) digunakan sebagai sumber rempah-rempah, sedangkan daging buah pala sering diolah menjadi berbagai produk pangan seperti manisan, sirup, jam, jeli, dan chutney. Minyak biji pala terutama digunakan dalam industri flavor (penambah cita rasa) makanan dan dalam jumlah kecil digunakan dalam industri farmasi dan kosmetik (Leung 1980). 

Biji pala digunakan sebagai obat untuk berbagai jenis penyakit, seperti sakit gigi, disentri, encok, bau nafas tidak sedap, dan untuk menginduksi aborsi. Pala juga dikenal berkhasiat sebagai obat penenang. Menurut Morita et al. (2003), salah satu komponen penting dalam buah pala adalah miristicin yang mempunyai aktivitas sebagai hepatoprotektor.
Kandungan minyak atsiri pala sekitar 5−15% yang meliputi pinen, sabinen, kamfen, miristicin, elemisin, isoelemisin, eugenol, isoeugenol, metoksieugenol, safrol, dimerik polipropanoat, lignan, dan neolignan (Janssen dan Laeckman 1990; Isogai et al. dalam Sonavane et al. 2001). Eugenol merupakan komponen utama yang bersifat menghambat peroksidasi lemak dan meningkatkan aktivitas enzim seperti dismutase superoksidase, katalase, glutation peroksidase, glutamin transferase, dan glukose- 6-fosfat dehidrogenase (Kumaravelu et al. 1996). Ekstrak kloroform pala juga mempunyai aktivitas antidiare dengan meningkatkan kandungan ion-ion Na dan Cl dalam jaringan, sedangkan ekstrak petroleum eter buah pala mempunyai aktivitas antibakteri terhadap beberapa spesies Shigela dan E. coli (Wessinger 1985; De et al. dalam Sonavane et al. 2001).

menurut laman https://distan.sukabumikota.go.id/ Kandungan Dalam Buah Pala sebagai berikut: Senyawa kimia Energi ( 42 kkal ) 
Protein ( 0,3 gram ) 
Lemak ( 0,2 gram ) 
Karbohidrat ( 10,9 gram ) 
Minyak atsiri 
Zat samak 
Zat pati. 
Saponin. 
Scolopetin. 
Miristisin 
Elemisi 
Enzim lipase 
Pektin 
Limonene 
Asam oleanolat 
Gula pati 
Zat besi ( 2 miligram ) 
Kalsium ( 32 miligram ) 
Vitamin A ( 29 IU ) 
Vitamin B1 ( 1 miligram ) 
Vitamin C ( 22 miligram ) 
Kandungannya yang lengkap membuat buah pala memiliki berbagai macam manfaat untuk kesehatan. Berikut ini berbagai macam manfaat yang bisa didapatkan dari buah pala : 
1. Menghilangkan Masuk Angin 
Masuk angin bisa dihilangkan dengan mengkonsumsi minuman kesehatan dari buah pala. Untuk menghilangkan masuk angin juga bisa meminum rebusan buah pala. Sama hanya dengan manfaat jahe, pala bisa menghangatkan badan dan perut yang kembung karena masuk angin. Hal itu dikeranakan minyak atsiri yang ada dalam buah pala dan jahe sama. 
2. Menghilangkan Insomnia 
Insomnia tidak hanya penyakit susah tidur, namun insomnia juga dikaitkan dengan tidur yang tidak berkualitas. Tidur yang tidak berkualitas bisa mempengaruhi kualitas hidup seseorang. Berbagai macam penyakit akan timbul akibat dari tidur tidak berkualitas dan susah tidur. Senyawa kimia yang ada dalam buah pala diyakini bisa menghilangkan insomnia seseorang. Caranya adalah sebelum tidur bisa mengkonsumsi air rebusan pala. 
3. Menambah Nafsu Makan 
Pala bisa membuat nafsu makan menjadi bertambah. Cocok digunakan untuk anak kecil yang susah makan. Enzim lipase yang ada dalam buah pala bermanfaat untuk menambah atau meningkatkan nafsu makan. 
4. Melancarkan Pencernaan 
Enzim lipase adalah enzim yang ada di bagian mulut dan lidah seseorang. Dengan bantuan enzim lipase, makanan yang dicerna akan mudah dihaluskan juga mudah dicerna oleh tubuh. Tidak heran jika konsumsi minuman pala sebelum makan besar bisa melancarkan pencernaan di dalam tubuh. 
5. Menghilangkan Muntah 
Buah pala juga memiliki sifat antiemetik. Antiemetik tersebut bermanfaat untuk menghilangkan mual dan muntah. Cocok sekali untuk orang yang mudah mabuk kendaraan. 
6. Menghilangkan Nyeri 
Sifat antiemetik pada buah pala juga bermanfaat untuk menghilangkan nyeri saat haid maupun nyeri saat rematik kambuh. 
7. Meredakan Asam Lambung 
Asam lambung sering ditandai dengan rasa perih dan juga mual yang ada di dalam perut. Hal itu dikarenakan dalam buah pala mengandung zat saponin yang bermanfaat untuk meredakan dan menurunkan asam lambung di dalam tubuh. Caranya adalah sebagai berikut ini : Siapkan 100 ml air hangat Campurkan air hangat tersebut menggunakan 1 sendok teh pala yang telah dihaluskan Campurkan menggunakan 2 sendok teh buah pisang batu Aduk dan minum selagi ramuan masih hangat 
8. Menghilangkan Suara Parau 
Pala bermanfaat untuk menghilangkan suara parau. Minyak esensial yang ada dalam buah pala tersebut bisa mengatasi suara parau. Suara parau menimbulkan kesan tidak nyaman di tenggorokan dan orang yang mendengarnya. Berikut ini cara menghilangkan suara parau menggunakan buah pala : Haluskan pala Haluskan jahe Campurkan dengan 1 sendok teh cengkeh yang dihaluskan Tambahkan dengan 3 tetes dari minyak kayu putih Campur semua bahan-bahan sampai membentuk pasta Oleskan ke leher Diamkan selama 3 jam Lakukan secara rutin 
9. Mengobati Rasa Sakit 
Manfaat buah pala bisa digunakan untuk menetralisir rasa sakit secara alami. Hal itu dikarenakan dalam buah pala terdapat senyawa kimia berupa mentol. Rasa sakit yang dimaksud adalah rasa yang diakibatkan oleh cedera, luka dan radang kronis. 
10. Menyehatkan Otak 
Pala juga bermanfaat dalam menyehatkan otak. Kandungan miristin yang ada dalam buah pala bermanfaat untuk mengurangi dari degradasi jalur syaraf dan penurunan kognitif dari otak. Pada penderita penyakit alzheimer, parkinson dan pikun degradasi jalur syaraf dan penurunan kognitif dalam otak bisa dikurangi atau diperlambat efeknya. 
11. Detok 
Detok adalah proses pengeluaran toksin atau racun yang ada di dalam tubuh seseorang. Detok bisa dilakukan menggunakan berbagai macam cara. Racun banyak mengendap di berbagai organ tubuh misalnya saja ginjal, hati dan usus. Senyawa kimia dalam buah pala bisa membersihkan toksin dalam organ-organ tersebut terutama toksin yang ada di ginjal dan hati. Toksin itu akan dikeluarkan melalui keringat, feses maupun urin. 
12. Menjaga Kesehatan Mulut 
Mulut adalah sarang penyakit. Mulut mudah terkena bau mulut dan berbagai macam penyakit gigi. Minyak atsiri yang ada dalam pala bermanfaat untuk menghilangkan bau mulut dan meningkatkan kekebalan dari gusi maupun gigi. Saat ini anda akan menemukan banyak obat kumur, pasta gigi yang terbuat dari ekstra tanaman pala. 
13. Mencegah Leukimia Penelitian menemukan fakta bahwa senyawa kimia berupa metanol yang ada dalam buah pala bisa mencegah kanker darah atau leukimia. Fakta ini belum diketahui oleh banyak orang, sehingga bahan herbal dari buah pala untuk mengobati kanker darah belum terlalu dikenal masyarakat. Mengkonsumsi ekstra buah pala bisa mencegah hadirnya sel leukimia di dalam tubuh seseorang dan menghambat pertumbuhan sel kanker pada penderita leukimia. 
14. Menyehatkan Kulit 
Kulit yang sehat juga bisa menggunakan pala. Zat scolopetin yang ada dalam buah pala mampu menghentikan peradangan pada kulit. Kulit yang halus juga bisa menggunakan buah pala. Bekas cacar dan bisulan pun bisa dihilangkan menggunakan buah pala. Caranya adalah : Memarut buah pala sampai halus dicampurkan dengan air dan madu. Balurkan kepada kulit yang terdapat bekas luka. Diamkan selama 30 menit dan bilas menggunakan air hangat. 
15. Melancarkan Peredaran Darah 
Buah pala juga bermanfaat untuk melancarkan peredaran darah di dalam tubuh. Hal itu dikarenakan buah pala mengandung kalium yang bisa membuat peregangan di pembuluh darah. Jika pembuluh darah meregang maka aliran darah pun akan lancar. Fungsi kalium adalah : Kandungan kalium dalam buah pala bisa berperan sebagai peregang pembuluh darah yang ada di seluruh tubuh. Tidak hanya aliran darah saja yang lancar, namun jika pembuluh darah meregang maka oksigen pun juga mudah dialirkan ke seluruh tubuh. Kalium juga bisa membantu penyerapan nutrisi dari makanan yang dicerna tubuh, sehingga tubuh akan semakin sehat dengan nutrisi yang mudah diserap oleh tubuh. 
16. Menormalkan Tekanan Darah 
Kandungan mineral dan kalium yang ada dalam buah pala bisa mengatur tekanan darah. Mineral dan kalium pada buah pala bisa meregangkan pembuluh darah sehingga pembuluh darah yang renggang bisa mengurangi dari tekanan darah dalam diri seseorang. Tidak hanya itu saja tekanan darah dalam sistem kardiovaskular penderita penyakit kardiovaskular pun bisa diturunkan. 
17. Menciptakan Tulang Sehat 
Buah pala bisa menyebabkan tulang menjadi sehat. Hal itu dikarenakan dalam buah pala terdapat kandungan manfaat kalsium di dalamnya. Selain menciptakan tulang yang sehat, kalsium pada buah pala bisa memperbaiki syaraf tulang dan menjaga pertumbuhan tulang. Tulang juga terhindar dari pengeroposan. 
18. Meningkatkan Sistem Imun Tubuh 
Konsumsi buah pala yang mengandung manfaat vitamin C bisa meningkatkan sistem imun yang ada di dalam tubuh seseorang. 
19. Mencegah Anemia 
Manfaat zat besi yang ada dalam buah pala bisa meningkatkan dan memperbaiki sel darah merah. Di dalam tubuh sehingga bisa mencegah gejala anemia pada seseorang. 
20. Mengobati Diabetes 
Penemuan terbaru menemukan fakta bahwa senyawa kimia pada manfaat buah pala bernama macelignan untuk pembuatan obat anti diabetes. Senyawa kimia itu bermanfaat untuk menurunkan kadar gula darah di dalam tubuh seseorang dan mencegah komplikasi yang dihasilkan dari penyakit diabetes. 
21. Menciptakan Mata Sehat 
Mata yang sehat bisa diciptakan dengan buah pala. Hal itu dikarenakan dalam buah pala mengandung manfaat vitamin A yang tinggi. Vitamin A yang ada manfata buah pala pun bisa menjernihkan pandangan atau penglihatan mata. 
22. Menangkal Radikal Bebas 
Senyawa kimia yang ada di dalam buah pala bisa bermanfaat untuk menangkal radikal bebas. Radikal bebas ada di sekitar kita dan bisa menimbulkan berbagai macam penyakit dan masalah kesehatan. 
23. Mengobati Sakit Gigi Dan Infeksi Gusi 
Buah pala mengandung zat samak. Zat samak sifatnya bisa mematikan kuman di dalam tubuh. Mengkonsumsi buah pala atau minuman sari pala bisa mengobati sakit gigi dan infeksi yang ada pada gusi. Caranya adalah zat samak pada buah pala bisa mematikan kuman yang bisa menyebabkan sakit gigi dan juga infeksi yang ada dalam gusi. 
24. Menghasilkan Energi 
Buah pala juga merupakan penghasil energi di dalam tubuh. Hal itu dikarenakan di dalam buah pala terdapat berbagai macam kandungan yang bermanfaat untuk menghasilkan energi di dalam tubuh. Kandungan zat penghasil energi tersebut adalah berikut ini : • Zat pati. • Gula pati. • Energi. • Karbohidrat. 
25. Menghilangkan Stress 
Mengkonsumsi ekstra buah pala bisa bermanfaat untuk menghilangkan stress. Hal itu dikarenakan kandungan miristisin dalam manfaat buah pala, berguna untuk menghambat protein monoamine oksidase yang dipercaya sebagai penyebab timbulnya stress. 
26. Menghilangkan Bau Badan 
Pala juga bermanfaat untuk menghilangkan bau badan dan bau mulut. Terutama kandungan limonene yang ada di dalam buah pala bisa menghalau dan menghilangkan bau badan dan bau mulut yang tidak sedap. Minyat atsiri pun juga bermanfaat untuk menghilangkan bau badan. 
27. Mengobati Influenza 
Influenza disebabkan oleh virus yang ada di sekitar kita. Influenza bisa dihilangkan dan diredakan menggunakan buah pala. Hal itu dikarenakan di dalam buah pala terdapat kandungan asam oleanolat. Asam oleanolat merupakan senyawa yang ada di dalam makanan maupun minuman. Asam tersebut tidak beracun dan juga bersifat sebagai antivirus. Virus influenza pun bisa dihilangkan. 
28. Mengobati Hepatitis 
Banyak penyakit hepatitis yang bisa diobati menggunakan buah pala atau mengkonsumsi sari pala. Hal itu dikarenakan kandungan asam oleanolat bisa melindungi hati dan bersifat sebagai antivirus, sehingga virus hepatitis pun bisa dihindari atau hati bisa lebih terjaga kesehatannya.

Pengertian lengkap KAYU SECANG (Caesalpinia sappan L.) yang kaya akan manfaat

sumber gambar dari blognyaherbal.blogspot.com

Dikutip dari jurnal litbang PELUANG TANAMAN REMPAH DAN OBAT SEBAGAI SUMBER PANGAN FUNGSIONAL yang di tulis oleh Christina Winarti dan Nanan Nurdjanah, Kayu secang sangat dikenal terutama di Sulawesi sebagai pemberi warna pada air minum yang dikenal sebagai teh secang. Kayu secang juga merupakan salah satu ramuan yang digunakan dalam pembuatan minuman tradisional Betawi bir pletok yaitu sebagai pemberi warna. Secara empiris kayu secang dipakai sebagai obat luka, batuk berdarah, berak darah, darah kotor, penawar racun, sipilis, menghentikan pendarahan, pengobatan pascapersalinan, desinfektan, antidiare dan astringent.

Sanusi (1989) telah mengisolasi zat warna merah yang terkandung dalam kayu secang yang dikenal sebagai senyawa golongan brazilin. Brazilin merupakan senyawa antioksidan yang mempunyai katekol dalam struktur kimianya. Berdasarkan aktivitas antioksidannya, brazilin diharapkan mempunyai efek melindungi tubuh dari keracunan akibat radikal kimia (Moon et al. 1992). Selanjutnya Lim et al. (1997) membuktikan bahwa indeks antioksidatif dari ekstrak kayu secang lebih tinggi daripada antioksidan komersial (BHT BHA). Peneliti lain mengungkapkan bahwa brazilin diduga mempunyai efek anti-inflamasi (Sukria 1993 dalam Sundari et al. 1998).

Berbagai penelitian juga telah dilakukan untuk menguji manfaat kayu secang, seperti khasiatnya sebagai antibakteri. Anis (1990) dalam Sundari et al. (1998) melakukan penelitian terhadap beberapa jenis ekstrak kayu secang sebagai anti-bakteri penyebab tukak lambung. Selanjutnya Sumarmi (1994) dalam Sundari et al (1998) menguji daya antibakteri kayu secang terhadap Staphylococcus aureus dan Escherichia coli. Untuk menghentikan pendarahan, diduga yang berperan adalah tanin dan asam galat (Sundari et al. 1998). Tanin juga bersifat sebagai antibakteri dan astringent atau menciutkan dinding usus yang rusak karena asam atau bakteri. Kadar tanin ekstrak kayu secang yang diperoleh dengan perebusan selama 20 menit adalah 0,137% (Winarti dan Sembiring 1998).

Berikut manfaat Kayu secang dari sumber 99.co sebagai berikut:

1. Bersifat Antimikroba
Kayu secang bersifat antimikroba salah satunya karena mengandung metanol yang berfungsi menghambat bakteri Staphylococcus aureus. Bakteri tersebut diketahui bisa menimbulkan infeksi kulit, keracunan makanan, hingga infeksi persendian. Salah satu cara termudah mengonsumsi kayu secang untuk mendapatkan khasiat ini adalah dengan meminum air rebusan kayu secang.

2. Bersifat Antialergi
Khasiat kayu secang berikutnya yaitu dapat dimanfaatkan sebagai bahan antialergi yang sangat efektif. Kelebihan ini merupakan hasil dari senyawa kalkon yang juga terkandung dalam kayu secang. Menurut beberapa studi, konsumsi air rebusan secang secara rutin terbukti dapat melemahkan hingga menghilangkan efek alergi apapun yang dirasakan tubuh.

3. Kaya Antioksidan
Bila ingin mencari minuman dengan kandungan antioksidan yang tinggi selain teh, Anda bisa mencoba beralih pada kayu secang.

4. Meningkatkan Imun Tubuh
Imunitas tubuh merupakan salah satu elemen penting yang harus dirawat karena berfungsi untuk melindungi tubuh dari berbagai bakteri dan penyakit, apalagi saat ini baru ada wabah virus corona. Anda bisa memperkuat imun tubuh dengan berbagai cara, salah satunya yaitu dengan mengonsumsi air rebusan kayu secang. Pasalnya, kayu secang diketahui mengandung senyawa fenolik dan flavonoid yang memiliki sifat antioksidan tinggi. Kandungan tersebutlah yang dapat meningkatkan imun tubuh Anda dan menghindarkan dari kerusakan sel-sel tubuh secara oksidatif.

5. Mengandung Antikonvulsan
Manfaat kayu secang berikutnya adalah dapat digunakan sebagai antikonvulsan alami. Antikonvulsan secara medis berarti jenis obat-obatan yang dapat membantu menormalkan stabilitas rangsangan sel saraf agar tak mengalami kejang-kejang. Selain itu, antikonvulsan juga memiliki fungsi untuk meredakan nyeri karena gangguan saraf (neuropati) serta mengobati penyakit bipolar. Khasiat kayu secang yang besar inilah yang membuatnya sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh para penderita penyakit epilepsi.

6. Mengobati Diabetes
Kayu secang memiliki kandungan senyawa brazilin yang dapat menurunkan kadar gula darah. Selain itu, kayu secang juga mengandung senyawa penting lainnya seperti brazilin, kaesalpin P, sappankalkon, dan protosappanin A. Senyawa-senyawa penting tersebut berfungsi untuk menghambat produksi enzim aldosa reduktase yang menjadi penyebab komplikasi diabetes. Itulah kenapa manfaat kayu secang ini sangat direkomendasikan untuk dikonsumsi oleh para penderita diabetes.

7. Bahan Minuman Tradisional
Selain sebagai obat-obatan, manfaat kayu secang lainnya juga sering dijadikan sebagai minuman tradisional. Kayu secang bahkan telah menjadi minuman favorit orang-orang kerajaan sejak zaman dahulu kala. Hal tersebut nampaknya tak terlepas dari besarnya manfaat dan khasiat yang dikandung setiap potong kayu secang.

8. Kaya Akan Flavonoid
Flavonoid adalah zat yang ditemukan pada banyak tumbuhan, termasuk juga dalam kayu secang. Zat ini memiliki manfaat yang sangat baik bagi tubuh misalnya untuk meningkatkan asupan vitamin C, antibiotik alami, serta penangkal radikal bebas. Adanya kandungan flavonoid yang tinggi semakin meningkatkan manfaat kayu secang untuk kesehatan dan daya tahan tubuh.

Cara Mengolah Kayu Secang untuk Kesehatan Dijadikan Campuran Minuman
Selain jahe dan kayu manis, kayu secang juga sering dijadikan campuran untuk berbagai jenis minuman tradisional. Cara ini dinilai sebagai cara mengolah kayu secang untuk kesehatan yang paling mudah sekaligus tak merepotkan. Cukup campurkan potongan-potongan kecil kayu secang ke dalam minuman ringan seperti wedang secang, wedang uwuh, hingga bandrek.

Senin, 20 April 2020

Mengenal MENGKUDU (Morinda citrifolia L.) lebih lengkap dari khasiat dan laranganya

sumber gambar dari harapanrakyat.com

Dari jurnal litbang PELUANG TANAMAN REMPAH DAN OBAT SEBAGAI SUMBER PANGAN FUNGSIONAL di tulis oleh Christina Winarti dan Nanan Nurdjanah menerangkan bahwa Dalam beberapa tahun terakhir tanaman mengkudu mendapat perhatian sangat besar karena adanya fakta empiris serta bukti penelitian yang menyatakan bahwa buah ini berkhasiat untuk mengobati beberapa penyakit degeneratif seperti kanker, tumor, dan diabetes. Buah mengkudu mengandung berbagai senyawa metabolit sekunder yang sangat berguna bagi kesehatan, selain kandungan nutrisinya yang juga beragam seperti vitamin A, C, niasin, thiamin dan riboflavin, serta mineral seperti zat besi, kalsium, natrium, dan kalium. 
Hirazumi et al. (1996) melaporkan bahwa jus buah mengkudu berfungsi sebagai imunomodulator yang mempunyai efek antikanker. SelanjutnyaHirazumi dan Furuzawa (1999) menyatakan bahwa jus buah mengkudu dapat digunakan sebagai agen tambahan (suplemen) dalam pengobatan kanker.

Beberapa jenis senyawa fitokimia dalam buah mengkudu adalah terpen, acubin, L asperuloside, alizarin, zat-zat anthraquinone, asam askorbat, asam kaproat, asam kaprilat, zat-zat scopoletin, damnacanthal dan alkaloid (Anon 1997 dalam Pohan dan Antara 2001). Menurut Hisawa et al. (1999) dalam Djauhariya (2003), komponen damnacanthal merupakan zat antikanker. Senyawa turunan anthraquinone dalam mengkudu antara lain adalah morindin, morindone dan alizarin, sedangkan alkaloidnya antara lain xeronin dan proxeronin (prekursor xeronine). Xeronin merupakan alkaloid yang dibutuhkan tubuh manusia untuk mengaktifkan enzim-enzim dan mengatur serta membentuk struktur protein (Solomon 1998).

Untuk menetralisir bau tidak sedap pada buah mengkudu, yang disebabkan oleh asam kaproat dan kaprilat, dapat ditambahkan essence, asam sitrat dan madu (Pohan dan Antara 2001), atau dicampur engan teh dan gula. Selanjutnya Pohan dan Antara (2003) menyebutkan bahwa minuman dari buah mengkudu yang beredar di pasaran secara kesehatan aman untuk dikonsumsi sebagai minuman penyegar. Lebih lanjut hasil penelitian Antara et al. (2001) menyimpulkan bahwa sediaan yang berupa cairan hasil perasan buah mengkudu aman untuk dikonsumsi dengan nilai toksisitas LD50 > 52,61 ml/ kg bobot badan untuk pekatan sari buah atau setara dengan 480 g/kg bobot badan untuk buah segar.

Menurut artiket di situs alodokter.com Mengkudu merupakan buah-buahan berwarna hijau yang banyak ditemukan di Australia, India, dan Asia Tenggara, termasuk di Indonesia. Mengkudu mengandung berbagai macam zat, salah satunya adalah kalium, yaitu mineral yang mampu membantu mempertahankan daya tahan tubuh.

Selain digunakan untuk mengobati beberapa kondisi di atas, mengkudu juga sering digunakan sebagai pelembap dan menyamarkan penuaan dengan cara dioleskan di kulit. Sayangnya, efektivitas pengobatan dengan mengkudu masih memerlukan penelitian lebih lanjut.
Manfaat Mengkudu untuk Kesehatan

Berdasarkan hasil penelitian tahap awal, mengonsumsi 6-8 gram mengkudu setiap hari dikatakan dapat membantu meningkatkan energi dan meredakan rasa sakit pada penderita kanker stadium lanjut. Meski begitu, mengkudu belum terbukti efektif untuk mengubah atau mengurangi ukuran tumor.

Mengkudu juga memiliki sejumlah manfaat lain, di antaranya:
  • Meningkatkan stamina
Minum jus buah yang mengandung campuran mengkudu dipercaya dapat meningkatkan stamina tubuh untuk melakukan aktivitas.
  • Mengurangi mual pasca operasi
Meski tidak mampu menghentikan gejala muntah-muntah secara langsung, namun mengkudu dapat mengurangi rasa mual pasca operasi.
  • Menurunkan tekanan darah tinggi
Meminum empat ons jus mengkudu (Tahitian Noni) tiap hari selama sebulan bisa membantu mengurangi tekanan darah.
  • Meredakan osteoarthritis
Minum tiga ons jus mengkudu (Tahitian Noni) tiap hari selama 1,5 bulan bisa membantu meredakan rasa sakit pada penderita osteoarthritis.

Agar terhindar dari efek samping yang berbahaya, sebaiknya berhati-hati sebelum mengonsumsi obat-obatan herbal, termasuk mengkudu, terutama jika Anda:
  • Ibu hamil dan menyusui
Sejak dahulu kala, mengkudu dipercaya bisa berdampak buruk untuk janin. Hindari buah ini jika Anda sedang hamil. Meski belum ada penelitian yang membuktikannya, lebih baik hindari juga mengonsumsi mengkudu jika Anda sedang menyusui.
  • Memiliki kadar kalium tinggi
Mengonsumsi mengkudu bisa meningkatkan kadar kalium di dalam tubuh Kalium yang terlalu tinggi dalam tubuh bisa menyebabkan kelelahan, mual, sulit bernapas, gangguan ginjal, serta yang paling parah adalah kelumpuhan dan gangguan jantung.
  • Memiliki penyakit ginjal
Kandungan kalium yang ada di dalam buah mengkudu dikhawatirkan bisa memperparah kondisi seseorang yang memiliki gangguan Jika Anda memiliki penyakit ginjal, sebaiknya jangan mengonsumsi buah mengkudu.
  • Memiliki gangguan pada organ hati
Obat-obatan dan suplemen mengandung bahan kimia yang diolah oleh hati. Oleh karena itu, mengonsumsi obat dengan kandungan mengkudu secara rutin di luar kebutuhan, dapat menyebabkan gangguan pada organ hati. Apabila Anda sudah memiliki penyakit hati, sebaiknya hindari mengonsumsi obat-obatan dan suplemen, termasuk buah mengkudu, sebelum berkonsultasi dengan dokter.

sedangkan menurut situr sehatq.com Kekurangan buah mengkudu adalah aroma dan rasanya yang tidak enak. Akibatnya, jarang ada orang yang sanggup memakan buah ini secara langsung. Mengkudu biasanya dijus dan dicampur dengan gula serta buah-buahan lain untuk menyamarkan aromanya serta membuat rasanya lebih enak.

Dalam 100 ml jus buah mengkudu, terkandung nutrisi-nutrisi sebagai berikut:
Kalori: 47.
Karbohidrat: 11 gram.
Protein: kurang dari 1 gram.
Lemak: kurang dari 1 gram.
Gula: 8 gram.
Berbagai vitamin, seperti vitamin C, B7 (biotin), B6 (folat), dan E.
Beragam mmineral, seperti magnesium, potasium, dan kalsium.

Jus buah mengkudu juga mengandung banyak antioksidan. Yang utamanya adalah beta karoten, iridoid, vitamin C dan vitamin E. Antioksidan ini mencegah kerusakan sel-sel tubuh yang disebabkan oleh radikal bebas.

Berikut ini sederet manfaat buah mengkudu yang sudah diteliti secara medis:
1. Meningkatkan kemampuan sistem imunitas tubuh
Jus buah mengkudu mengandung banyak vitamin C. Dalam 100 ml jus buah mengkudu saja sudah menawarkan kira-kira 33% asupan harian vitamin C yang disarankan.

Vitamin ini membantu kerja sistem imunitas tubuh dengan cara melindungi sel-sel tubuh dari kerusakan akibat radikal bebas serta racun-racun dari polutan di lingkungan sekitar. 

Antioksidan, seperti beta karoten, dalam buah mengkudu juga membantu dalam meningkatkan kemampuan sistem kekebalan tubuh untuk melawan penyakit.

Berdasarkan sebuah riset, orang sehat yang mengonsumsi 330 ml jus buah mengkudu setiap hari dapat mengalami peningkatan aktivitas pada sel-sel imunnya dan penurunan stres oksidatif yang merusak sel. 

2. Mengurangi gejala infeksi dan inflamasi pada perokok berat
Berdasarkan sejumlah penelitian ilmiah, ada satu kelompok yang sangat merasakan manfaat buah mengkudu, yaitu para perokok. 

Pada kelompok perokok berat yang mengidap penyakit infeksi atau peradangan kronis, konsumsi sari buah mengkudu mampu mengurangi gejala penyakit yang dirasakan. Tetapi hal ini bukan berarti konsumsi buah mengkudu otomatis bisa mengatasi dampak kebiasaan merokok terhadap kesehatan. Merokok tetap buruk bagi tubuh Anda.